Ayo Kerek Bendera 17-an Via SMS dan Twitter!

Headline

Jakarta - Kreatif merayakan kemerdekaan, Indonesia Optimis ajak kerek bendera via SMS dan Twitter.
Ingat rencana upacara bendera virtual yang telah kami kabarkan beberapa waktu lalu? Kami belum mengabarkan teknis pelaksanaan upacara itu.
Dan sekarang, seperti dipublikasikan di situs resminya, www.17an.org, upacara bendera virtual 17 Agustus besok sepenuhnya akan dilakukan secara digital. Jadi Anda tak perlu berpanas-panas upacara bendera saat berpuasa. Bantu saja kerek benderanya setinggi mungkin lewat SMS dan Twitter.
Begini teknisnya. Layanan twit dan SMS akan mulai dibuka sepanjang hari pada 17 Agustus, mulai nanti malam pukul 00.00 hingga pukul 23.59. Setiap orang bisa bantu mengerek bendera dengan cara mengirimkan SMS dengan format [17an#nama#L/P#pesan Anda], ke 3 nomor cantik serba 17-an, yaitu 08568781717, 0817171744, dan 082114171717.
Atau, jika Anda suka ber-twit ria, Anda bisa menulis twit yang dengan menyebut tagar #17an. Kedua cara ini akan menambah tinggi kibaran bendera virtual.
"Tinggi kibaran bergantung pada jumlah total tweet dan SMS,” begitu seperti ditulis di situsnya. Indonesia Optimis targetkan angka 1.781.945 (17.8.1945) tinggi kibaran bendera dari kegiatan nasionalis ini.
Semua orang yang dapat mengakses internet, bisa memantau setinggi apa bendera virtual itu berkibar gagah di layar internet pada situs www.17an.org atau @17an_ID.
Layaknya upacara sungguhan, upacara virtual ini lengkap dengan amanat pembina upacara yang mana pembinanya dapat kita pilih, yaitu selebriti Pandji Pragiwaksono@pandji, atau @iwanesjepe.
Share this Article on :

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright Download Gratis Sampai Kapanpun 2011-2012 | Design by Blogku | Support by Bagus International Corporation