Bir Ini Halal di Malaysia


Majelis Fatwa Nasional Malaysia, semacam Majelis Ulama di Indonesia, menyatakan bir nonalkohol Barbican aman dikonsumsi Muslim. Majelis menyatakan, minuman ini tidak diproses untuk menghasilkan alkohol yang diharamkan dikonsumsi penganut Islam.

Kalau pun ada kadar alkohol rendah di dalamnya, hal ini tidak disengaja dan tidak meracuni, seperti dirilis Kantor Berita Bernama, Selasa 26 Juli 2011.

Ketua Majelis Fatwa Nasional Prof Emeritus Tan Sri Dr Abdul Shukor Husin menyatakan  Senin lalu, bahwa diskusi mengenai minuman yang populer di Timur Tengah ini sudah dilakukan pada 1984, 1987, 1988 dan 2010. Diskusi terakhir yang diselenggarakan antara 16 Juni sampai 18 Juni 2011, membahas alkohol di makanan, minuman dan obat-obatan.

Namun, Abdul Shukor menyarankan, Barbican menggunakan label yang lebih baik, bukan bir, sehingga kaum Muslim tidak dibingungkan.

Menurut Wikipedia, Barbican adalah bir yang nol alkohol. Produk ini populer di Timur Tengah seperti di Kuwait dan Dubai.
Share this Article on :

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright Download Gratis Sampai Kapanpun 2011-2012 | Design by Blogku | Support by Bagus International Corporation